Spion merupakan bagian terpenting dari mobil. Fungsi utamanya untuk melihat kendaraan yang melaju dari arah belakang. Spion juga memiliki peran penting dalam menghindari kecelakaan. Spion saat ini sudah menjadi bagian mobil yang memiliki teknologi yang canggih, yakni spion lipat atau sering disebut retract spion.
Mengapa retract spion penting dan perlu dipasang pada mobil ?
- Ketika melewati jalan sempit, sulit bagi mobil untuk melintas jika sedang berpapasan dengan mobil lain.
- Parkir dipinggir jalan merasa was-was spion mobilnya tersenggol pejalan kaki dan mengakibatkan patah.
- Melipat spion secara manual dapat berpotensi besar membuat spion mobil patah dan rusak
Beberapa cara untuk merawat spion :
- Lipat Spion Saat Sedang Parkir. Spion termasuk salah satu bagian mobil yang sering rusak. Terkadang bukan karena keteledoran diri tetapi justru karena faktor luar yang tak diduga. Dilipat paksa oleh tukang parkir atau terbentur mobil lain biasanya menjadi faktor paling umum yang membuat spion cepat rusak. Untuk menghindari berbagai kemungkinan ini kamu perlu menerapkan strategi pencegahan. Caranya dengan melipat spion saat sedang parkir, baik di luar rumah atau di mall. Dengan melipat bagian mobil yang satu ini maka risiko rusak pun menjadi berkurang. Untuk itu, kita perlu memiliki motor retract pada spion mobil agar memudahkan kita melipat spion.
- Rutin menggerakkan spion. Jika kita memiliki mobil terparkir di garasi dalam waktu lama tanpa sedikit pun disentuh. Tahukah kamu mendiamkan mobil sama dengan meningkatkan risiko rusaknya spion Memarkir kendaraan terlalu lama bisa membuat kotoran mudah menempel dan mengganggu gerakan buka tutup spion, khususnya yang elektrik. Untuk itu, kamu perlu rutin menggerak-gerakkan spion meski mobil jarang digunakan. Hal ini dilakukan agar gerakan buka tutupnya tetap fleksibel. Dengan memasang retract dan nanti menambah dengan advanced module akan memudahkan kita untuk menggerakan spion, bahkan hanya dengan melalui remote mobil.